Skip to main content

Posts

Showing posts from October, 2022

Taman Kiara Artha

Pergi ke taman kota adalah rutinitas kami setiap weekend. Apalagi saya punya anak kecil, yang harus sering bermain di outdoor atau taman. Pasti bosan jika hanya di rumah saja. Sabtu kemarin, kami pergi ke taman Kiara Artha. Letaknya cukup dekat dari rumah. Lokasinya di Kiara Condong. Begitu sampai di tempat, saya melihat banyak orang sedang berolahraga santai. Tiket masuk ke Taman Kiara Artha ini hanya 10.000 rupiah. Begitu masuk saya langsung mengajak Ziyad main ke kolam ikannya. Ziyad senang sekali bermain bersama ikan. Karena kami datang di pagi hari, taman belum terlalu ramai dan matahari belum terlalu terik. Kolamnya cukup besar, katanya untuk jadwal tertentu sering ada pertunjukan air mancur. Sayangnya saat saya datang sedang tidak ada.   Menyusuri taman, makin banyak hal menarik yang ditemukan. Di sekitarnya terdapat persewaan skuter dan sepeda. Pantas di taman banyak yang wara-wiri dengan sepeda. Rata-rata yang datang adalah keluarga, cukup banyak juga yang membawa anak. Me...

Bersyukur di penghujung 2022

Tahun 2022 ini adalah tahun yang baik. Banyak kebaikan yang diberikan Allah kepada saya. Saya belajar menjadi pribadi yang lebih baik. Menjadi lebih ceria dari biasanya. Karunia Allah yang paling besar kepada saya adalah Ziyad. Saya diberi amanah untuk menjaga Ziyad dan saya juga diberikan hak untuk mengasuh Ziyad. Hal tersebut sungguh saya syukuri. Saya berjanji pada diri saya akan menjadi ibu yang lebih baik lagi. Karena Ziyad anak yang spesial, saya pun yakin saya adalah ibu yang spesial. Spesial sabarnya dan kuat dalam menjaga Ziyad. Bulan ini bulan Oktober, dan bulan depan sudah masuk bulan November. Pada bulan November lima tahun yang lalu saya melahirkan Ziyad. Dan Ziyad sekarang dalam keadaan terus bertumbuh menjadi anak yang lucu dan bahagia. Rasanya saya tidak mau melewatkan sehari pun tanpa Ziyad. Kalau pergi atau berkegiatan pun selalu ingat Ziyad. Inilah rasanya menjadi ibu. Anak selalu ada di hati. Selain itu, saya merasa lebih percaya diri dalam pekerjaan saya. Memang di...