Skip to main content

Posts

Showing posts from November, 2013

Hati-hati penipuan modus beli barang

Berawal dari mau jual galaxy tab untuk membeli yang baru, akhirnya saya tanya temen saya dimana bisa jual. Kata temen saya bisa dijual di tokobagus atau kaskus, nanti bisa COD untuk pembeliannya. Akhirnya saya coba jual di tokobagus dan berniaga.com, saya post di tokobagus sekitar jam 2 siang, saat itu g ada orang di rumah, saya foto tab dan post di tokobagus dan berniaga.com. Tiba-tiba setengah jam kemudian ada yang menelefon dan mengaku bernama Haji Ismail. Kira-kira percakapannya begini: Haji Ismail: Halo dengan Nusaiba? Saya berminat mau beli galaxy tab punya ibu Saya: Iya pak, saya Nusaiba (seneng awalnya karena ada yg beli) Haji Ismail (I): Dijualnya 3,2 juta ya? Boleh nego kan? Kalau 2,5 bisa g? Saya (S): Wah, g bisa pak, jauh banget, belum sampai kalau segitu. I: Kalau 3 juta gimana? Saya mau beliin buat anak saya ini, dia pengen S: Bisa aja pak, tapi nanti kalau ada yang mau lagi saya kasih ke yang lain I: Kalau gitu saya langsung DP aja ya bu biar ibu yakin d...

Malaysia Day 1: Bintang Walk - KLCC

Perjalanan ke Malaysia ini sudah cukup lama sekitar bulan Januari. Seperti biasa, kami naik pesawat promo (langganan!) haha. Peserta dari jalan-jalan kali ini adalah aku, adik aku, bapak dan mamah, jadi berempat. Kali ini tujuan kami adalah ke dua kota di Malaysia yaitu Kuala Lumpur dan Malaka. Kebetulan saya punya dua sahabat yang sedang kuliah di Malaysia, Hanna dan Adine. Jadi di sana kami janjian untuk ketemu dan jalan-jalan. Kami menginap di Kawasan Bukit Bintang, di sana cukup banyak budget hotel dengan kualitas yang cukup baik. Di kawasan Bukit Bintang, pedestriannya dinamakan Bintang Walk. Di sekitar Bintang Walk merupakan pusat perbelanjaan, sepanjang jalan adalah mal, dan di pedestriannya banyak kafe-kafe untuk duduk-duduk dan ngopi cantik, hehe. Toko-toko di sana mulai dari H&M, Bodyshop, Uniqlo hingga barang-barang branded. Pokoknya ini semacam surga belanja buat orang-orang yang shopaholic :p Dari Bintang Walk, kami berjalan ke Pavillion Mall, awalnya saat itu kami...